Bengkulu, 24 Oktober 2023; Balai Pemberdayaan Masyarakat Desa, Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Bengkulu melakukan kegiatan Forum Group Discussion dalam rangka Penyusunan Pengembangan Kompetensi dan Potensi Balai Besar dan Balai di Lingkungan BPSDM. Kegiatan ini dihadiri oleh Tim Penyusunan Pengembangan Kompetensi dan Potensi Balai Besar dan Balai dari Universitas Jember, Sekretariat BPSDM, Kades Margasakti, Kades Padang Jaya, Direktur Bumdesma Taresa, Alumni KPMD, Dinas PMD Kabupaten Bengkulu Utara, dan pegawai di lingkungan BPPMDDTT Bengkulu. Kegiatan ini bertujuan untuk menggali kompetensi dan potensi yang ada di BPPMDDTT Bengkulu dan desa-desa sekitar BPPMDDTT Bengkulu yaitu, Desa Margasakti dan Desa Padang Jaya, baik dari sisi SDA maupun SDM yang nantinya akan digunakan sebagai bahan informasi pembangunan Badan Layanan Umum BPPMDDTT Bengkulu. Pada kegiatan ini juga Tim Penyusun menggali informasi mengenai pelayanan yang diberikan BPPMDDTT Bengkulu dengan cara berdiskusi dengan alumni pelatihan, baik pelatihan Kader Pemberdayaan Masyarakat Desa, Pelatihan BUM Desa, dan Pelatihan Desa Wisata. Kesimpulan dari hasil Forum Group Discussion ini adalah BPPMDDTT Bengkulu memiliki kekuatan dan peluang yang cukup besar dari segi luas lahan, jalinan relasi dengan desa sekitar, serta permintaan komoditi hasil perkebunan yang masih tinggi. Namun, ada beberapa kelemahan seperti kurangnya jumlah SDM dan fasilitas yang masih belum memadai. Tetapi hal ini menjadi catatan untuk perbaikan kedepannya. Hasil dari Forum Group Discussion ini akan disampaikan ke Kepala BPSDM dan menunggu arahan untuk ditindaklanjuti sesuai arahan beliau.